September 27, 2023

Skin Barrier Rusak? Pahami Dulu Informasi Penting Ini!

Saat kulit wajah sedang tidak bersahabat, hal ini bisa jadi karena skin barrier kamu rusak. Lantas, apa itu skin barrier? Yuk, cari tahu jawabannya di sini!

Belakangan ini, skin barrier menjadi kata yang seringkali terdengar baik di media sosial, kalangan masyarakat, beauty influencer, maupun di berbagai produk skincare yang memiliki klaim bisa membantu memperbaiki “si pelindung kulit” ini.

Dilansir dari Kompas.com, hal ini terjadi karena banyak orang mengalami masalah kulit yang sebagian besar disebabkan oleh rusaknya skin barrier; seperti jerawat, kulit kusam, dan iritasi.

Meski menjadi hal yang ramai diperbincangkan, sayangnya masih banyak orang yang belum mengetahui apa itu skin barrier dan bagaimana cara memperbaiki kerusakannya. Apakah kamu salah satunya?

Apa Itu Skin Barrier?

Sebelum membahas lebih lanjut mengenai apa itu skin barrier, perlu diketahui bahwa kulit kita terdiri dari beberapa lapisan yang memiliki peran dan fungsinya masing-masing dalam melindungi tubuh.

Nah, skin barrier adalah lapisan terluar kulit atau stratum korneum yang terdiri dari sel-sel kulit keras yang disebut corneocytes dan diikat bersama lipid seperti mortar atau batu bata.

Secara sederhana, bisa disimpulkan bahwa skin barrier merupakan lapisan kulit terluar yang bertugas sebagai “pintu masuk” hidrasi dan melindungi ancaman eksternal seperti allergen, infeksi, hingga paparan bahan kimia ke dalam kulit.

Sekarang kebayang ‘kan apa dampaknya kalau sampai skin barrier rusak?

Ciri-ciri Skin Barrier Rusak dan Akibatnya Bagi Kulit

Melihat pentingnya fungsi dan peranan skin barrier bagi tubuh, berikut ini beberapa ciri-ciri skin barrier mengalami kerusakan yang wajib kamu waspadai!

  1. Kulit kering dan bersisik
  2. Kulit terasa gatal
  3. Kulit terasa kasar dan berubah warna
  4. Timbul jerawat, terutama di bagian kulit wajah
  5. Kulit mengalami peradangan
  6. Terjadinya infeksi kulit akibat bakteri, virus, dan jamur

Dilansir dari Kompas.com, skin barrier rusak menyebabkan kulit lebih rentan mengalami dehidrasi dan iritasi. Umumnya, kerusakan ini terjadi akibat hilangnya minyak alami kulit yang dipicu oleh beberapa kondisi berikut ini:

  • Penggunaan obat jerawat atau produk skincare dengan kandungan bahan yang terlalu keras
  • Mengusap kulit terlalu keras, misalnya saat membersihkan wajah menggunakan micellar water dan sabun pembersih wajah
  • Penggunaan lemon dan soda kue untuk dijadikan masker wajah
  • Penggunaan skincare dengan kandungan alkohol tinggi dan fragrance yang terlalu menyengat
  • Gangguan dari dalam, seperti ketidakseimbangan hormon dan stres
    Melakukan eksfoliasi atau pengangkatan sel kulit mati terlalu sering (lebih dari dua kali seminggu) dan terlalu keras

Cara Merawat dan Memperbaiki Skin Barrier yang Rusak

Skin barrier rusak bukan berarti kita tidak bisa memperbaikinya. Bisa dibilang, mengatasi kerusakan skin barrier merupakan hal yang relatif mudah sebab pada dasarnya sel-sel dalam tubuh akan melakukan regenerasi setiap saat.

Namun, agar hasilnya lebih optimal, sebaiknya dukung dengan melakukan beberapa cara merawat skin barrier berikut ini:

  1. Hindari penggunaan make up untuk sementara waktu
  2. Hentikan penggunaan produk skincare yang mengandung bahan aktif seperti retinol, vitamin C, dan exfoliant selama dua hingga tiga minggu
  3. Gunakan produk skincare seperti moisturizer dengan kandungan bahan alami untuk melembapkan, menutrisi, menyegarkan, sekaligus menenangkan kulit agar proses pemulihan skin barrier berlangsung lebih cepat.
  4. Memilih pembersih wajah yang lembut tanpa sabun untuk mencegah iritasi semakin parah

Rekomendasi Produk Sensatia Botanicals Moisturizer Untuk Skin Barrier Rusak

Cara merawat skin barrier yang rusak adalah dengan mengembalikan kelembapan kulit wajah. Oleh karena itu, kita tak boleh sembarangan memilih produk pelembap.

Namun tenang, untuk yang satu ini, kamu bisa mengandalkan Sensatia Botanicals moisturizer, seperti Wild Honey Day Barrier Cream yang cocok digunakan untuk semua jenis kulit untuk mengatasinya.

Wild Honey Day Barrier Cream merupakan krim wajah yang terbuat dari campuran bahan alami yang kaya akan kandungan antioksidan di dalamnya.

Dilengkapi dengan kandungan minyak esensial vanilla, geranium, dan bunga kenanga di dalamnya menjadikan krim pelembap ini sangat cocok untuk membantu mengembalikan kondisi skin barrier seperti semula, sehingga kulit tetap halus, lembut, dan ternutrisi dengan baik.

Agar hasilnya lebih optimal, pastikan untuk aplikasikan toner terlebih dahulu sebelum menggunakan Wild Honey Day Barrier Cream dari Sensatia Botanicals sebanyak satu kali di malam hari sebelum tidur di bagian kulit wajah dan leher.

Tak cukup hanya dengan Sensatia Botanicals moisturizer, lakukan perawatan kulit menggunakan basic skincare products lainnya seperti facial cleanser, toner, serum, dan juga sunscreen dari Sensatia Botanicals secara rutin, ya!

Baca juga:

Related Articles

 

Product Recommendations

Hit enter to search or ESC to close