September 27, 2023

7 Cara Merawat Rambut Mudah Berminyak dari Ketombe

Rambut mudah berminyak dan berketombe? Atasi dengan rekomendasi shampo penghilang ketombe di sini!

Meski menjadi hal yang wajar terjadi, bukan berarti kita malas untuk mengatasi masalah rambut berminyak dan kulit berketombe. Namun, bagaimana caranya, ya?

Meningkatnya produksi minyak alami atau sebum merupakan penyebab utama seseorang mengalami masalah rambut berminyak dan berketombe. Melansir dari Healthline.com, produksi minyak di kulit kepala yang berlebihan bisa membuat rambut terasa berminyak, lepek, kempis, dan kotor sepanjang waktu.

Bahkan, tak jarang juga kondisi ini juga disertai dengan gejala lain seperti ketombe yang menimbulkan bau apek dan rasa gatal di kulit kepala.

8 Penyebab Rambut Mudah Berminyak

Faktanya, selain disebabkan oleh produksi minyak yang berlebihan, rambut yang mudah berminyak juga bisa terjadi akibat beberapa faktor berikut ini:

  1. Gen atau keturunan, terutama jika ada anggota keluarga dekat yang memiliki kulit kepala atau jenis kulit kepala berminyak.
  2. Terlalu sering mencuci rambut atau menggosok rambut dengan keras yang merangsang kelenjar sebaceous untuk memproduksi minyak lebih banyak lagi untuk menjaga kulit kepala tetap terhidrasi.
  3. Menunda untuk mencuci rambut dalam waktu yang lama, menggunakan helm yang kotor, tidur di atas seprai dan sarung bantal yang kotor, menggunakan peralatan rambut yang kotor, tidur dalam kondisi rambut masih basah, atau salah dalam menggunakan conditioner setelah keramas.
  4. Terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat, makanan berminyak dan pedas, dan makanan yang kurang nilai gizinya dipercaya dapat memicu kulit berminyak, termasuk kulit kepala.
  5. Stress berlebihan yang dapat meningkatkan aktivitas kelenjar sebaceous dalam memproduksi minyak secara berlebihan.
  6. Penggunaan produk perawatan rambut dengan kandungan bahan kimia yang cukup keras dapat merusak pelindung kulit kepala. Hal ini dapat mengakibatkan hilangnya minyak esensial dan pada akhirnya memicu kelenjar sebaceous memproduksi sebum secara berlebihan.
  7. Salah menggunakan produk shampo dan conditioner.
  8. Perubahan hormon, terutama saat masa kehamilan, menstruasi yang tidak teratur, menopause, dan pubertas yang dapat membuat kulit kepala lebih mudah berminyak.

Masalah Rambut Mudah Berminyak

Tak hanya membuat rambut tampak lepek, berat, lengket, dan terasa berat, masih banyak masalah yang bisa ditimbulkan dari rambut yang mudah berminyak. Salah satunya adalah munculnya ketombe basah yang dapat menimbulkan sensasi gatal luar biasa dan bau apek di kulit kepala.

Melansir dari Allthingshair.com, berbeda dengamn ketombe kering, jenis ketombe basah yang berminyak cenderung menempel di batang rambut atau kulit kepala. Rasa gatal yang ditimbulkan pun sangat mengganggu, sehingga tak jarang membuat orang menggaruk dengan kasar dan kencang hingga menimbulkan iritasi bahkan luka di kulit kepala.

7 Cara Merawat Rambut Mudah Berminyak

Agar tidak semakin parah, simak cara merawat rambut mudah berminyak yang bisa kamu lakukan di rumah berikut ini:

  1. Keramas dua hari sekali untuk menjaga kulit kepala tetap bersih dan produksi minyak tetap terkendali. Sebab terlalu sering keramas hanya akan menghilangkan minyak alami rambut dan memicu kelenjar sebaceous untuk memproduksi minyak lebih banyak lagi. Sedangkan jarang keramas juga dapat akan memicu penumpukan keringat, kotoran, dan juga sel kulit mati yang bisa menyumbat pori-pori, sehingga dapat menyebabkan ketombe dan produksi minyak berlebihan.
  2. Keramas menggunakan shampo yang sesuai dengan jenis dan masalah rambut yang dialami. Setelah itu, pastikan untuk membilasnya hingga bersih dan tidak ada sisa produk yang menempel di kulit kepala.
  3. Mengoleskan conditioner hanya dari bagian tengah batang rambut hingga ke bagian ujung. Usahakan untuk tidak mengenai kulit kepala karena dapat membuat rambut nampak lepek dan berminyak.
  4. Membersihkan minyak dan kotoran yang menempel pada sikat, rol, sisir, alat pengeriting rambut secara rutin.
  5. Mengganti sarung bantal secara teratur untuk meminimalkan kontak dengan minyak dan zat berminyak lainnya.
  6. Menghindari mengeringkan rambut dengan cara menggosok terlalu keras menggunakan handuk. Sebab kebiasaan ini dapat merusak lapisan pelindung kulit kepala yang mengunci kelembapan dan minyak esensial. Saat minyak alami kulit kepala menghilang, kelenjar sebaceous akan memproduksi minyak secara berlebihan.
  7. Menerapkan gaya hidup sehat, mulai dari olahraga, hindari begadang, kurangi stress, mengonsumsi makanan tinggi protein, dan juga melakukan perawatan rambut di rumah dengan memanfaatkan bahan alami seperti lidah buaya.

Rekomendasi Produk Perawatan Rambut Berminyak dari Sensatia Botanicals

Cara merawat rambut mudah berminyak yang bisa kamu lakukan pertama kali adalah dengan memilih shampo yang sesuai dengan jenis dan kondisi rambut. Agar tepat guna dalam mengaplikasikan produk shampoo untuk kulit kepala berminyak, beberapa rekomendasi Sensatia Botanicals shampo berikut ini bisa jadi solusinya.

1. Balancing Shampoo

Merupakan shampo penghilang ketombe dan rambut berminyak berkat kandungan senyawa murni dari minyak tea tree, minyak peppermint dan ekstrak ginseng yang membantu mengatasi ketombe dengan melembapkan kulit kepala tanpa membuat rambut menjadi berminyak. Sampo ini juga membantu membersihkan minyak berlebih, Menariknya lagi, kandungan minyak peppermint dan ekstrak ginseng dalam Balancing Shampoo juga dapat membantu mencegah kerontokan dan meningkatkan pertumbuhan rambut yang lebih sehat, loh!

2. Nurturing Shampoo

Diformulasikan untuk semua jenis rambut, Nurturing Shampoo terbuat dari campuran ekstrak tumbuhan dengan konsentrasi tinggi yang bersatu mengangkat kotoran, merawat kulit kepala dan membantu mengatasi ketombe, sehingga rambut terlihat serta terasa lembut, berkilau dan kuat. Beberapa bahan alami tersebut antara lain:

  • Ekstrak akar marshmallow yang melembapkan secara alami dan mencegah kusut pada rambut.
  • Akar burdock untuk membantu melancarkan sirkulasi darah pada kulit kepala yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.
  • Minyak lemon bertindak sebagai anti mikroba dan dapat mencegah ketombe.

3. Invigorating Shampoo

Shampo kaya nutrisi yang sangat baik untuk merawat rambut dan kulit kepala ini mengandung campuran bahan alami seperti:

  • Ginseng dengan kandungan vitamin yang menutrisi rambut, meningkatkan sel-sel kulit pada kulit kepala, dan merangsang folikel dan akar rambut untuk memproduksi rambut yang lebih sehat dan berkilau.
  • Horsetail dengan kandungan silika yang dapat merangsang pertumbuhan rambut dan memperkuat batang rambut.
  • Patchouli dapat membantu mengurangi munculnya ketombe dan psoriasis, sehingga rambut lebih berkilau dan tampak lebih bercahaya.
  • Dilengkapi dengan formula yang biodegradable, shampo ini bisa menjadi pilihan perawatan rambut yang ramah lingkungan, loh!

Dari ketiga produk shampo shampoo untuk kulit kepala berminyak dan berketombe di atas, mana yang ingin kamu coba dulu, nih? Pastikan untuk segera membelinya baik secara online maupun langsung di toko, ya!

Baca juga:

Related Articles

 

Product Recommendations

Hit enter to search or ESC to close