Sensatia Botanicals Rilis Koleksi Perawatan Tubuh

Aug 10, 2021

Sensatia Botanicals Rilis Koleksi Perawatan Tubuh dengan Kandungan Ekstrak Tumbuhan Khas Indonesia

Sensatia Botanicals Rilis Koleksi Perawatan Tubuh dengan Kandungan Ekstrak Tumbuhan Khas Indonesia
Karangasem, Bali, 10 Agustus 2021 – Sensatia Botanicals, merek perawatan kecantikan alami terkemuka di Indonesia, dengan bangga telah mengembangkan lini produk perawatan tubuh berbahan alaminya dengan peluncuran Native Flora Bath Collection. Dengan tiga pilihan aroma yang berbeda, masing-masing tersedia dalam produk Body Wash dan Body Lotion, produk-produk dalam koleksi ini dirilis pada tanggal 10 Agustus 2021.

Terinspirasi dari budaya di Indonesia, formula Body Wash dan Body Lotion dalam koleksi ini dilengkapi dengan kandungan ekstrak tumbuhan yang melembabkan seperti kelapa, manggis, bengkuang, belimbing dan daun pandan yang memberikan lapisan alami pada kulit sehingga kelembabannya tetap terjaga. Formula produk-produk ini juga mengandung berbagai jenis bunga dan rempah yang menghasilkan tiga campuran aroma yang istimewa, di antaranya:

• Sumatran Cocoa & Clove Bud mengandung buah dan rempah-rempah dari pulau Sumatera. Aromanya yang mewah mengingatkan akan lingkungan perkebunan tropis yang subur di mana sinar matahari masuk melalui dedaunan dan udaranya harum semerbak dengan aroma hutan yang basah dan segar.

• Javanese Lemongrass & Lime memberikan aroma citrus dari serai, limau dan juga jeruk. Bahan-bahannya berasal dari daerah tropis yang ditanam di lembah vulkanik Jawa di mana tanah yang subur dan iklim yang hangat membantu menghasilkan panen yang melimpah.

• Balinese Jasmine & Cananga dilengkapi dengan aroma memikat seperti bunga yang baru dipetik dan mengingatkan akan aroma taman eksotis di Bali. Melati, rosela dan kenanga tumbuh subur di pulau ini dan telah digunakan dalam berbagai ritual kecantikan dan perawatan kulit tradisional Bali selama berabad-abad.

Sensatia Botanicals berkomitmen untuk memproduksi seluruh produk perawatan tubuhnya dengan formula yang mudah terurai termasuk untuk koleksi ini. Seluruh Body Wash diciptakan agar dapat mudah terurai sehingga tidak meningalkan residu dan efek buruk pada lingkungan saat mengalir ke saluran air. Body Lotion dalam koleksi ini mengandung niacinamide, juga dikenal sebagai vitamin B3, yang berasal dari tumbuhan dan merupakan vitamin yang larut dalam air yang bekerja dengan zat alami pada kulit untuk membantu mengurangi penampilan pori-pori yang tampak membesar dan meratakan warna kulit.

“Kami senang sekali dapat merilis Native Flora Bath Collection ini berdekatan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia di bulan Agustus ini,” ucap Michael Lorenti Jr., Direktur Pelaksana Sensatia Botanicals. “Setiap campuran aromanya diciptakan dengan inspirasi dari berbagai kebudayaan di Indonesia, dengan bahan-bahan alami yang dipilih secara seksama sehingga menghasilkan aroma yang dapat membawa Anda ke berbagai lokasi eksotis di Indonesia.”

Dipasarkan dengan harga Rp 180.000 untuk Body Wash 300ml dan Rp 180.000 untuk Body Lotion 300ml, koleksi ini tersedia mulai 10 Agustus 2021 di seluruh toko Sensatia Botanicals dan juga situs resminya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Sensatia Botanicals, kunjungi www.sensatia.com.

- End -

Tentang Sensatia Botanicals
Sejak tahun 2000, Sensatia Botanicals merupakan merek perawatan kecantikan Indonesia yang didedikasikan untuk menawarkan produk yang efektif secara alami. Perusahaan ini telah mendapatkan Sertifikasi GMP (Good Manufacturing Practice) di bawah Petunjuk Kosmetik ASEAN dan Sertifikasi Halal oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Sensatia Botanicals berkomitmen untuk meminimalisasi dampak buruk terhadap lingkungan selagi terus memberdayakan masyarakat setempat dengan mempekerjakan penduduk Karangasem, wilayah di mana perusahaan ini didirikan, hingga mencapai lebih dari 80% dari total karyawan. Dibuat di Bali, dengan bahan-bahan yang berasal dari seluruh dunia, semua produk Sensatia Botanicals tidak melalui uji coba terhadap hewan, bebas paraben, minyak sawit, pewarna sintetis dan wewangian buatan. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi www.sensatia.com.